base target='_blank' /> Proposal Festival Musik ~ KUMPULAN ILMU-ILMU
Selamat Datang maaf jika didalam blog kami masih banyak kesalahan 

Selamat Datang maaf jika didalam blog kami masih banyak kesalahan 


Pages

Kamis, 14 Juni 2012

Proposal Festival Musik


PROPOSAL
FESTIFAL MUSIK ISLAMI SE-JAWA TIMUR
BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA (BEM)
INSTITUT DIROSAT ISLAMIYAH AL-AMIEN (IDIA) PRENDUAN
SUMENEP MADURA
MASA BAKTI 2010-2011

A.     Latar Belakang
Agama Islam sangat menganjurkan umatnya untuk melakukan silatturrahim dengan orang lain. Karena silaturrahim akan menjadikan manusia lebih berkembang dalam berbagai hal termasuk dalam sastra. Kita semua tentu menyukai keindahan, dan kita dapat menemukan keindahan itu dalam karya sastra.
Bahkan alquran pun diturunkan ketika bangsa arab sedang mengalami kemajuan sastra, sehingga alquran mempunyai nilai sastra yang tak tertandingi, baik dari segi tata bahasanya, strukturnya, ataupun kosa katanya
Dunia sastra adalah dunia yang penuh dengan keindahan imajinasi dan kontemplasi. Untuk menghasilkan suatu karya sastra yang berkualitas seseorang haruslah menghayati setiap gerak kehidupan lingkungan sekitarnya kemudian menuangkannya ke dalam bentuk puisi, sajak, cerpen. Melalui penghayatan yang mendalam, seseorang akan mampu membuat perubahan bagi masyarakat.
Era yang serba modern sekarang ini merupakan wadah yang sangat potensial bagi pengembangan sastra karena perkembangan dan kemajuan Indonesia tidak lepas dari peran para sastrawan yang melambungkan nama Indonesia sebagai salah satu Negara yang menjunjung tinggi nilai-nilai keindahan dan kedamamian yang dituangkan dalam bentuk sastra, baik itu puisi, cerpen, sajak-sajak dan lain sebagainya. Sudah bukan rahasia lagi bahwa di Indonesia terdapat sastrawan nasionaL yang mengharumkan nama indonesia, seperti Taufik Ismail, Chairil Anwar, WS. Rendra.
Dengan adanya para pendahulu tentu kita tetap berharap generasi itu tidak hilang begitu saja tanpa ada penerus yang melahirkan konsep baru dari karya sastra yang sudah ada sebelumnya. Dan dengan adanya interaksi antara generasi muda dengan para praktisi sastra senior, diharapkan akan mampu membangkitkan semangat generasi muda untuk terus berkarya dalam bidang sastra
B.     Landasan Kegiatan
1.      Hadist nabi Muhammad SAW yang berbunyi, “Sesungguhnya Allah itu indah dan menyukai keindahan.”
2.      Agenda kerja DKPM IDIA Prenduan .
C.     Nama Kegiatan
Kegiatan ini bernama “Lomba baca Puisi Dan Dialog Bersama Sastrawan Nasional.”
D.    Tujuan Kegiatan
Tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai berikut :
1.            Membangun minat pelajar dan mahasiswa di wilayah Madura terhadap sastra.
2.            Memperkenalkan pada insan akademis dan masyarakat umum terhadap karya sastra dan potensi pengembangannya oleh generasi muda.
3.            Memperkenalkan Dewan Koordinator Pers Mahasiswa (DKPM) IDIA Prenduan sebagai sebuah lembaga pers mahasiswa di Kampus IDIA Prenduan kepada masyarakat Madura.
E.     Bentuk dan Kegiatan
Bentuk Kegiatan dari kegiatan ini adalah :
1.            Lomba Baca Puisi Dan Dialog Bersama Sastrawan Nasional
F.      Waktu dan Tempat Kegiatan
Waktu dan tempat diselenggarakannya kegiatan adalah sebagai berikut :
1.                                                                           Lomba baca puisi dimulai dari tanggal 11-13 Juni 2010 di Gedung Serba Guna (GESERNA) Pondok Pesantren Al-Amien Prenduan, dengan perincian acara:
-                                                            Perlombaan peserta putra pukul 08.00 s/d 12.00 WIB
-                                                            Perlombaan peserta putri pukul 13.00 s/d 16.30 WIB
2.                                                                           Dialog bersama sastrawan nasional dan pengumuman pemenang pada pukul 08.00 s/d 12.00 WIB, tanggal 16 Juni 2010 di Gedung Serba Guna (GESERNA) Pondok Pesantren Al-Amien Prenduan
G.    Peserta dan Kepanitiaan
1.            Peserta
Peserta dari kegiatan ini meliputi pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum   se-Madura.
2.            Panitia
Panitia dari kegiatan ini adalah pengurus Dewan Koordinator Pers Mahasiswa (DKPM) pa/pi IDIA Prenduan (susunan panitia terlampir).
H.    Anggaran Dana
Terlampir
I.       Penutup
Demikian proposal ini kami susun sebagai acuan dalam pelaksanaan kegiatan. Kami berharap apa yang kita lakukan mampu membawa perubahan positif bagi pengembangan pendidikan di Madura. Oleh karena itu kerjasama dan dukungan sangat kami perlukan guna mensukseskan acara ini. Semoga setiap usaha yang kita lakukan mampu membawa kebaikan dan menjadi amal disisi Allah SWT.
Prenduan, 20 Mei 2010

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.